Langsung ke konten utama

India Beli Rudal Pertahanan Udara Israel Barak8 Senilai Rp 27 Triliun (2017)

Pada Tanggal 6 April 2017. Pemerintahan India dan Perusahaan Israel Aerospace Industries Telah Melakukan Tanda Tangan Kontrak Kesepakatan Pembeliaan Senjata Rudal Pertahanan Udara Barak8 Senilai $ 2 Miliar atau (Sekitar Rp 27 Triliun Rupiah).

Rudal ini akan di Tempatkan di Seluruh Kapal Perang utama Angkatan Laut India. Termasuk Dalam Gugus Kelompok Kapal Induk Vikrant Seberat 40.000 Ton yg rencananya akan beroperasi pada Tahun 2023 nanti.


PEMBELIAN RUDAL BARAK BUKAN YANG PERTAMA
India Sebenarnya Telah Lama Membeli Senjata Rudal Barak1 dan Barak8 dari Israel.

Beberapa Unit Telah di Install Pada Kapal Perang India. Seperti INS CHENNAI, INS KOLKATA, INS RANVIR dan INS KOCHI,

INS+RANVIR.jpg (602×584)

Tetapi Pada Tanggal 6 April 2017. Merupakan Sejarah Terbesar Pembeliaan Rudal dengan Jumlah Uang yg cukup Besar untuk Israel Aerospace Industries (IAI) dalam sekali waktu.

Saat Artikel ini Saya Tulis Bagi Anda.

Sejak Penciptaan Rudal Barak I yg Pertama Hingga Tahun 2017. Israel IAI Telah Menjual Rudal Pertahanan Udara ini dengan Total Pemesanan Order Hingga $ 5 Miliar atau (Sekitar Rp 66 Triliun). (Kurs Rp 13.300) (Nb : Kurs Biasanya Berbeda Tiap Tahun).

Rudal Barak Terjual ke Chile, Azerbaijan, Singapura dan India.

MADE BY INDIA

Barak8 diciptakan oleh IAI bekerjasama dengan DRDO (Defence Research and Development Organisation, India).

Namun, Karena Israel Harus Mematuhi Peraturan dan Aturan Undang Undang Made by India yg digalangkan oleh Pemerintah India.

Maka Rudal ngga Sepenuhnya di Kerjakan dari Israel. 

Barak+8+Launcher.png (668×517)

Namun di alihkan ke India untuk di Kerjakan oleh Subkontraktor yg Terdiri dari Perusahaan-Perusahaan Teknologi India. Seperti Bharat Electronics (BEL), Bharat Dynamics (BDL) dan Perusahaan India Lainnya.

Perusahaan-Perusahaan India saat ini sedang sibuk dalam menyelesaikan 262 Rudal Barak I yg Telah di Pesan oleh Pemerintah India Sejak 2015 dan di Perkirakan selesai Tahun 2020 nanti.

Dengan Tambahan Order Pembeliaan Rudal Barak8 Senilai Rp 27 Triliun. Perusahaan India dipastikan semakin sibuk dalam menyelesaikan Pembangunan Rudal dari Tahun 2017 – 2023 nanti.

TENTANG RUDAL BARAK8
Barak8+ER.png (666×631)

Rudal Barak8 memiliki Panjang 4,5 meter dengan Berat 275 Kg dan Berat Hulu Ledak Bom 60 Kg.

Memiliki Kecepatan Jelajah Sebesar Mach 2 (Setara 2.450 Km/Jam).

Jenis Target yg dapat di Hancurkan meliputi Pesawat Tempur, Rudal Jelajah, Pesawat Drone, Helikopter dan Objek Terbang Lainnya.

Barak8 dapat di Operasikan dari Darat menggunakan Truck dan dari Laut menggunakan Kapal Perang yg diluncurkan menggunakan VLS (Vertical Launching System)

Versi yg dibeli oleh India adalah Barak8 (MRSAMs) yg memiliki Kemampuan Tembak Udara Jarak Menengah Hingga Jangkauan 70 – 90 Km.

Pemerintah India mengatakan Bahwa Pembeliaan Senjata Barak8 di Gunakan sebagai Perlindungan Utama Terhadap Serangan Udara. Paket Pembeliaan Lengkap dengan Baterei, Radar, Komunikasi, Peperangan Elektronik, Komando, dan Sistem Kontrol.

Israel sendiri memiliki Rudal Barak8 dengan Kemampuan ER sehingga mampu menembak hingga 100 - 150 Km. Versi Lain adalah Rudal David Sling yg mampu Melumpuhkan dari Jarak 300 Km.

Artikel Lainnya :

Youtube : Rudal Barak 8

Terima Kasih. Semoga Bermanfaat. GBU

Related Post