Langsung ke konten utama

Punya Laptop Baru? Inilah 6 Cara Merawat Laptop Supaya Awet Tahan Lama (2019)


Bagi kamu para pengguna laptop, yang bekerja sehari-hari bersama laptop, maka wajib tau tentang cara merawat laptop supaya awet dan tahan lama. Banyak orang yang menyepelekan hal ini, dan baru akan mulai merawatnya nanti ketika sudah ada tanda-tanda laptop rusak. Padahal perawatan laptop sudah harus dilakukan sejak laptop masih dalam keadaan baru. Langsung saja, berikut tips untuk merawat laptop yang baik dan benar.


Tidak Menggunakan Laptop Diatas Kasur
Pasti kamu adalah salah satu orang yang sering ataupun pernah menggunakan laptop diatas kasur. Dengan alasan, menggunakan laptop diatas kasur lebih nyaman dan lebih leluasa. Padahal cara ini bisa merusak laptop lebih cepat dari batas usia yang seharusnya. Laptop yang diletakkan diatas kasur bisa menghambat sirkulasi udara di laptop, sehingga nantinya laptop akan mengalami overhead atau kelebihan suhu.

Cara merawat laptop baik yang masih dalam keadaan baru ataupun sudah lama, yaitu jangan pernah memakainya diatas kasur. Jika memang keadaan mengharuskan menggunakannya diatas kasur, maka gunakanlah cooling pad atau kipas pendingin laptop, agar sirkulasi udara di laptop tetap bisa berjalan lancar. Selebihnya, bersihkan seluruh bagian laptop juga, agar debu yang menempel juga tidak menghalangi jalannya sirkulasi udara di laptop.

Jangan Download dan Browsing Sembarangan
Virus adalah penyebab utama laptop bisa cepat rusak. Pastinya kamu pernah mengalami, dimana sedang asyik browsing atau download beberapa file dari internet, lalu tiba-tiba layar berhenti sendiri dan eror. Hal tersebut bisa dikarenakan ada virus yang masuk dan virus tersebut bisa mudah menyerang laptop kamu, jika laptop kamu tidak dipasangi antivirus. Maka dari itu, pasanglah antivirus dan jangan pernah mendownload atau browsing file yang sembarangan.

Jangan Main Game Berat Terlalu Lama

Cara merawat laptop yang ketiga adalah tidak bermain game berat terlalu lama. Tidak dipungkiri bahwa saat kita bermain game, pastinya akan cenderung lupa waktu. Apalagi jika main game petualang yang akan menghabiskan waktu lama dalam menyelesaikan misinya. Tipe game tersebut adalah game berat dan bisa merusak laptop lebih cepat jika jam waktu main gamenya terlampau lama. Jika memang butuh main game untuk melepas penat, kasih waktu maksimal 2-3 jam dalam sehari saja.

Jangan Langsung Tutup Layar Setelah Dimatikan
Kamu pasti pernah mendengar istilah seperti itu dan hal ini bukanlah mitos, namun fakta. Menutup layar laptop sehabis pemakaian akan merusak kesehatan laptop sedikit demi sedikit. Hal tersebut dikarenakan, layar laptop masih dalam keadaan hangat setelah digunakan selama beberapa jam. Jadi cara merawat laptop yang sebenarnya yaitu setelah dimatikan, tunggulah dulu selama beberapa menit. Barulah tutup layar laptop sepenuhnya.


Rutin Mencabut Aksesori Laptop
Beberapa aksesori laptop pastinya memang sangat dibutuhkan untuk membantu menyelesaikan pekerjaan. Seperti contohnya flashdisk, mouse, coolpad, headset dan lain-lain. Namun perlu anda ketahui bahwasannya semua aksesori atau peripheral tersebut wajib kamu cabut setelah laptop dimatikan. Hal tersebut tidak hanya menjaga kesehatan laptop saja, namun juga menjaga keawetan aksesori itu sendiri.

Menghapus Bloatwere
Hal ini sangat berlaku untuk laptop baru, karena biasanya pada saat baru beli laptop baru, ada semacam software promosi yang dibundel didalam laptop kamu. Segeralah hapus semua bloatwere tersebut dengan masuk ke control panel, klik program and features untuk menemukan dan menghapusnya.

Kemudian uninstall semua perangkat lunak yang dianggap mencurigakan atau memang tidak kamu butuhkan untuk mendukung kinerja laptop kamu. Dengan begitu, hal tersebut tidak akan memakan RAM dan membebani kinerja laptop. Itulah beberapa cara merawat laptop yang baik dan benar. 

Semoga bermanfaat.

Related Post