Langsung ke konten utama

5 Pasukan khusus Paling Andalan Israel (2020)


Israel adalah sebuah negara di Timur Tengah yang memproklamasikan kemerdekaan pada tangal 14 Mei 1948.

Setelah satu hari tanggal 15 Mei.

Negeri kaum Zionist Yahudi ini langsung diserbu oleh keroyokan negara negara Arab. Seperti Irak, Lebanon, Suriah, Yordania, Mesir dan negara Arab lainnya.

Israel menyebutnya sebagai perang pembebasan kemerdekaan.

Semua negara Arab tak setuju terhadap pendirian bangsa Israel. Rentetan peperangan terjadi secara bertubi tubi di Israel. Ancaman terus dikumandangkan untuk penghancuran bangsa Israel.

Israel sadar jika dirinya dikepung dan memiliki banyak musuh dalam jumlah besar.

Pada tanggal 26 Mei 1948. Pemerintah Israel kemudian membangkitkan pasukan Bintang Daud IDF yang telah tertidur ribuan tahun akibat penjajahan bangsa Romawi untuk kali ini dibangun ulang kembali demi menjaga keutuhan dan kedaulatan negara Israel dan menjaga keamanan penduduk mayoritas beragama Yahudi di zaman now tersebut.

Berikut adalah 5 pasukan elit andalan Israel untuk melindungi rakyatnya.

IDF+Israel.jpg (700×422)

Sebagai informasi. Pasukan khusus Israel terus berevolusi seiring waktu sejalan terhadap peningkatan teknologi persenjataan di era modern dalam menghadapi tantangan kompleks dengan mengikuti pedoman hemat biaya, efektif, efesien, multifungsi dan lebih unggul.

Perubahan reorganisasi pasukan khusus di Israel telah terjadi beberapa kali selama 7 dekade untuk beradaptasi di medan perang. Secara praktis jumlah cabang unit banyak dihapus atau ditiadakan.

1]. 7TH WING

IDF.jpg (701×863)

Youtube : Pasukan khusus special forces 7TH WING

7TH WING adalah pasukan khusus angkatan udara Air Force Israel.

Tugas mereka yaitu membuka bandara baru diwilayah musuh, mempersiapkan keamanan pendaratan bagi pesawat tentara infanteri IDF atau pasukan khusus Sayeret Matkal, menguasai lapangan bandara militer musuh, misi search rescue penyelamatan kepada pilot pesawat tempur yang jatuh di wilayah musuh, melakukan pembangunan lapangan udara dibelakang garis musuh dan misi peperangan udara di sekitar kawasan pendaratan.

2]. ALPINIST

Alpinist adalah unit pasukan khusus IDF Israel berspesialisasi di pertempuran salju, suhu rendah, pegunungan tinggi dan oksigen minim.

Oh ya, ngga semua tentara sanggup berperang di kadar oksigen minim karena banyak orang akan pingsan atau nafas pengap pengap kelelahan.

Oleh sebab itu, dibutuhkan prajurit berkemampuan fisik unggul diatas rata rata dan terampil dalam menghadapi cuaca ekstrim dingin menusuk tulang.

Pada umumnya, Pasukan khusus Alpinist bertugas di gunung Hermon.

Hermon berada disekitar perbatasan antara Suriah dan Lebanon.

Pemerintah Israel menyebut gunung hermon sebagai ‘Eye Country'.

3]. OZ


OZ artinya adalah keberanian.

Pasukan khusus OZ bertugas di dalam negara Israel untuk membangun doktrin melawan peperangan perkotaan dalam menghadapi kontra terorisme yang berhasil menyusup ke wilayah Israel.

Tugas utama OZ yaitu menjaga keamanan seluruh kota kota Israel dalam menghadapi terrorist yang berhasil menembus masuk pertahanan dan sulit ditanggulangi oleh polisi dan tentara IDF.

OZ siap meladeni perang di gedung pencakar langit, perang gerilya, penyanderaan, dan perang urban warfare dalam meminimalkan korban jatuh di pihak sipil.

4]. YAHALOM

Yahalom adalah pasukan khusus yang bertugas di sekitar tembok perbatasan Israel, di pinggiran rumah rumah perbatasan, menghancurkan terowongan goa bawah tanah yang ingin menyusup menembus tembok Israel dan menggagalkan segala upaya penyusupan terrorist melalui jalur tikus bawah tanah.

Selain itu, peran unit Yahalom juga meliputi misi seperti peledakan infrastruktur bawah tanah, mempersiapkan bom untuk meruntuhkan goa, membersihkan ranjau bom yang ditanam dipinggiran perbatasan, mengatasi bahan peledak, menetralkan perangkat bom yang berada di sekitar perbatasan dan meledakkan gedung tinggi yang berdiri di dekat tembok.  

Ciri khas pasukan khusus Yahalom yaitu ditemani oleh robot canggih untuk menjinakkan bom.

Kadang kadang Yahalom disebut juga sebagai ahli teknik peledakan infrastruktur.

Terutama meledakkan terowongan dan membunuh terrorist yang berada di bawah tanah.

5]. Sayeret Matkal
Foto : Tentara Special Forces Sayeret Matkal 10 tahun yang lalu.
Sayeret Matkal adalah pasukan khusus yang bertugas di segala mantra darat, laut dan udara.

Ini adalah pasukan elit pertama, mahal dan terpenting di Israel dalam pengumpulan intelijen, pengintaian di belakang garis musuh dan penyelamatan sandera tahanan di luar perbatasan Israel, membom fasilitas infrastruktur rudal, membom reactor, menyerang pusat kontrol komando, melakukan sabotase, penculikan, membunuh ilmuwan laboratorium perancang persenjataan hightech ICBM yang bersembunyi di perusahaan bawah tanah dan membunuh target orang penting bernilai tinggi seperti panglima perang.

Sayeret Matkal dilengkapi berbagai senjata canggih berteknologi tinggi dan senapan sniper jarak jauh.

Operasi yang pernah dilakukan oleh Sayeret Matkal meliputi penyerangan ke Irak, Suriah, Lebanon, Mesir, Tunisia, bahkan hingga ke Uganda.

Kebanyakan operasi Sayeret Matkal bersifat rahasia tak diungkap ke publik.

Baca juga :


Kepribadian Sayeret Matkal dipilih secara cermat diantara ratusan ribu seleksi tentara yang mampu mengalahkan banyak nilai point tentara secara senyap dan cepat. 

Kemampuan fisik, keahlian bertempur, kecepatan berenang, kecerdasan bernavigasi dan serangan bela diri krav maga Sayeret Matkal diatas rata-rata.


Youtube : Pasukan khusus Israel

Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU

Related Post