Siapa sangka ternyata manfaat bawang merah untuk kesehatan tak bisa dipandang sebelah mata. Bawang merah merupakan bumbu dasar untuk beraneka macam masakan khas Indonesia. Tanaman dari golongan umbi-umbian ini mampu memberikan cita rasa khas yang sedikit pedas dan sedap untuk hidangan di rumah.
Selain untuk bumbu pelengkap masakan, bawang merah juga sering dijadikan bawang goreng sebagai taburan yang membuat sajian makanan makin menggugah selera. Dibalik kegunaannya sebagai bumbu dapur, rupanya bawang merah juga memiliki segudang manfaat sangat baik untuk tubuh yang tak kalah dari tanaman lainnya.
Selain untuk bumbu pelengkap masakan, bawang merah juga sering dijadikan bawang goreng sebagai taburan yang membuat sajian makanan makin menggugah selera. Dibalik kegunaannya sebagai bumbu dapur, rupanya bawang merah juga memiliki segudang manfaat sangat baik untuk tubuh yang tak kalah dari tanaman lainnya.
Bahan
bernama latin Allium cepa L ini telah digunakan sebagai objek penelitian oleh
para peneliti dunia. Hasilnya, bawang merah terbukti mengandung banyak nutrisi
baik untuk kesehatan. Untuk memperluas pengetahuan Anda dalam dunia kesehatan,
simak apa saja manfaat yang bisa diperoleh dari konsumsi bawang merah berikut.
Bawang Merah Membantu Mencegah Kanker
Salah satu manfaat
bawang merah yang sangat dahsyat adalah dapat membantu mencegah kanker. Kanker
merupakan suatu penyakit mematikan yang disebabkan oleh beberapa faktor, salah
satunya akibat radikal bebas. Radikal bebas banyak terdapat di lingkungan
sehingga dapat masuk ke tubuh siapa saja.
Namun
radikal bebas tak hanya ada di lingkungan luar tubuh. Dalam tubuh manusia juga
dapat terbentuk radikal bebas secara alamiah. Penumpukan radikal bebas di dalam
tubuh jika tidak ditangani dengan tepat dapat mengakibatkan penyakit kanker.
Namun radikal bebas dapat ditangkal oleh suatu zat bernama antioksidan.
Di sinilah manfaat
bawang merah dapat dirasakan. Bawang merah mengandung zat quercetin sehingga
menghasilkan pigmen merah keunguan. Zat ini juga bertindak sebagai antioksidan
aktif yang mampu menangkal radikal bebas. Hal ini sesuai dengan hasil riset
yang dilakukan oleh tim peneliti University of Maryland Medical Center.
Zat
quercetin sebagai antioksidan dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh
sehingga pertumbuhan sel kanker terhambat. Sebuah penelitian menguji zat
antioksidan dalam bawang merah mentah ini pada hewan. Hasilnya, zat quercetin
ini dapat mencegah perkembangan sel kanker prostat, ovarium, usus, paru, dan
endometrial.
Baca juga :
Bawang Merah Baik untuk Menjaga Kesehatan
Otak
Manfaat
bawang merah berikutnya yang perlu diketahui adalah dapat meningkatkan
kesehatan otak. Otak merupakan pusat saraf yang memiliki peran sentral untuk
koordinasi semua organ tubuh. Untuk itu, sangat penting menjaga kesehatannya.
Bawang merah diketahui mengandung folat. Zat vitamin B ini salah satu
manfaatnya yaitu meningkatkan fungsi otak.
Zat vitamin
B folat membantu menyehatkan fungsi otak yang berkaitan dengan mental dan
emosional. Kandungan lain dalam bawang merah yang juga memiliki manfaat bagi
otak yaitu pyriothine. Senyawa ini membantu meningkatkan kerja saraf dan
melawan peradangan di otak.
Di samping
itu, manfaat bawang merah segar juga dapat mencegah penyakit Alzheimer berkat
adanya sifat-sifat anti radang di dalamnya. Perlu Anda ketahui bahwa bawang
merah akan lebih bisa dirasakan manfaatnya jika dikonsumsi dalam keadaan
mentah. Namun tak ada salahnya dimasak asal tidak melalui proses berlebihan.
Dapat Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Kekebalan
tubuh atau imunitas sangat penting untuk melindungi diri dari berbagai
penyakit. Salah satu faktor yang mempengaruhi tingkat kekebalan tubuh seseorang
adalah makanan. Jika ingin sistem imunitas Anda selalu baik, bawang merah bisa
menjadi solusinya. Inilah manfaat bawang merah yang belum diketahui banyak
orang.
Di antara
banyaknya kandungan nutrisi bawang merah, terdapat peptida dan protein yang
diperlukan tubuh untuk membentuk sistem kekebalan. Zat antioksidannya juga
dapat melindungi tubuh dari infeksi umum. Dengan mengonsumsinya secara rutin,
Anda bisa terhindar dari penyakit flu, batuk, radang, demam, hingga bronchitis.
Manfaat
bawang merah tentunya lebih kuat jika masih dalam kondisi segar. Namun tak
jarang orang enggan makan bawang merah mentah karena aroma dan rasanya yang
kuat. Untuk menyiasatinya, Anda bisa memasukkan irisan bawang merah segar ke
dalam menu favorit seperti sate, acar, salad, atau sandwich.
Membantu Mengontrol Diabetes dalam Tubuh
Jumlah
penderita diabetes di dunia semakin meningkat akibat kebiasaan menjalankan gaya
hidup tidak sehat. Salah satu cara untuk memperbaiki gaya hidup Anda adalah
dengan mencampurkan bawang merah dalam menu harian. Ternyata bawang merah
memiliki manfaat positif bagi penderita diabetes.
Hal ini
karena bawang merah memiliki kemampuan menstabilkan kadar glukosa. Keberadaan
senyawa allyl propyl disulfide dalam bawang merah disinyalir mampu menurunkan
kadar glukosa dalam darah. Selain itu, zat ini juga dapat meningkatkan kerja insulin.
Manfaat bawang merah ini tentunya membantu pasien diabetes dalam menjaga
kesehatannya.
Di samping
itu, bagi non pasien diabetes tentunya bawang merah dapat mencegah Anda dari
penyakit berbahaya ini. Tak hanya dikaitkan pada pencegahan diabetes, bawang
merah juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung serta menstabilkan
tekanan darah. Itulah mengapa konsumsi bawang merah segar sangat dianjurkan.
Meredakan Sakit Tenggorokan Secara Alami
Manfaat
bawang merah mentah lainnya adalah dapat menyembuhkan sakit tenggorokan. Rasa
sakit pada tenggorokan atau radang bisa terjadi akibat adanya infeksi bakteri
atau virus. Kalau sudah terkena radang tenggorokan, otomatis membuat Anda tidak
nyaman terutama saat makan dan berbicara.
Bawang
merah diketahui kaya akan kandungan seperti serat, zat besi, vitamin B, vitamin
C, hingga kalium. Nutrisi-nutrisi tersebut memberikan sifat anti peradangan
pada bawang merah. Sehingga bumbu yang satu ini sering dijadikan sebagai obat
alami untuk mengatasi radang tenggorokan dan terbukti ampuh.
Tak hanya
untuk radang tenggorokan, manfaat bawang merah juga dapat mengatasi hidung
tersumbat dan deman. Untuk meredakan panas pada buah hati tercinta, Anda dapat
membalurkan bawang merah mentah yang diparut dan dicampur minyak kayu putih.
Cara ini bisa membuat panas turun lebih cepat.
Bawang
merah ternyata memang memiliki manfaat yang segudang. Maka tak salah jika Anda
memasukkan bumbu ini dalam setiap masakan. Namun akan lebih baik jika bahan
penyedap ini dimakan langsung tanpa dimasak. Dengan begitu, manfaat bawang
merah dapat Anda rasakan sepenuhnya.
Terima kasih.
Semoga bermanfaat ya. GBU