Langsung ke konten utama

Israel Unitronics : Teknologi robotika parkir mobil otomatis di bawah tanah (2020)


Tiap tahun mobil terus di produksi secara massal.

Jalan raya semakin tambah macet. Menyebabkan lahan tempat parkir menyempit.

Jutaan orang tiap hari berdesak desakan merebut tempat parkir.

Terkadang membuat frustasi banyak orang ketika seseorang pengemudi sopir harus berjam jam memutari kawasan tersebut untuk mencari tempat kosong tapi ternyata sudah diambil mobil lain.

Jikapun seseorang sudah menemukan tempat parkir. Ketika membuka pintu ia terjebak oleh pintu mobil lainnya. Menyebabkan kesempitan parah hingga menyiksa tubuh mirip seperti ikan yang terjebak di akuarium.

Unitronics : Teknologi robotika parkir mobil otomatis di bawah tanah

Teknologi buatan asal Israel menyediakan solusi maksimal dan pengalaman baru bagi anda untuk memarkir mobil secara otomatis.

Teknologi sistem parkir yang canggih mengubah kemudahan keseharian bagi banyak orang dalam mengunjungi mall, apartemen, kantor dan hotel.

Untuk pemilik bisnis real estate. Teknologi Unitronics menghasilkan keuntungan besar, menghemat lahan hingga 40% sehingga ruang kosong dapat digunakan untuk mendirikan keperluaan lainnya.

Tentu saja ramah lingkungan karena ruangan gedung menjadi lebih efesien.

Cara tempat parkir otomatis unitronics bekerja :

Proses parkir otomatis unitronics bekerja dengan cara berbeda.

Sebelumnya. Semua orang tentu akrab dengan parkir tradisional.

Ada petugas juru parkir, mesin karcis kalau ditekan tombolnya keluar kertas, lalu ada peluit. Itu lho, suara bunyi bunyian melengking untuk mengkomandokan arah mobil.

Hati hati aja agar body ngga tergores ke mobil lainnya.


Nah, Teknologi Utron menawarkan pengalaman memarkir mobil sama sekali berbeda.

Langkah pertama yaitu mobil masuk ke sebuah ruangan atau tempat khusus.

Kemudian sensor mendeteksi dimensi keberadaan mobil dan melacak kehidupan.

Apakah masih ada manusia di dalam mobil itu.

Jika pengemudi atau orang orang sudah keluar dari area tersebut. Robot Unitronics mulai berkerja dengan mengunci ban, menempelkan sejenis alat baja pengikat, kemudian membawa mobil ke bawah tanah.



Di luar lokasi. Orang orang dapat secara langsung bergegas ke tempat tujuan jika telah menekan tombol aplikasi App Android di smartphone. Nah, jika belum menginstal aplikasi. Tersedia komputer layar sentuh didepan untuk proses pembayaran.

Ketika orang selesai berbelanja atau aktivitas lainnya seperti keluar dari apartemen, hotel, kantor atau mall.

Seseorang dapat memanggil mobil melalui aplikasi smartphone dengan menekan tombol ‘ambil’.



Waktu tunggu tercepat adalah 2 menit. Sedangkan apabila sedang jam sibuk dapat mencapai 10 menit. Namun pada kasus jam sepi. Waktu tunggu 0 menit apabila seseorang telah memanggil mobil lebih awal melalui app ketika sedang dalam perjalanan ke tempat penjemputan mobil.

Kinerja utron bergerak dengan sistem lift, Melintasi dari lift parkir ke sistem lift parkir lainnya.

Sensor melacak jenis mobil, mengetahui jenis jenis dasar permukaan roda mobil.

Sistem serba otomatis dikendalikan oleh algoritma canggih, perangkat lunak manajemen, berbasis robotika dan pengontrol logika.

Utron dan Unitronics industrial automation

Perusahaan didirikan oleh warga Israel, Haim Shani.  

Beliau berkecimpung sejak tahun 1986 di bidang teknologi fully automated parking system dan industri kontrol otomasi.

Perusahaan memiliki 2 kategori yaitu ‘Utron’ dan ‘Unitronics Industrial Automation’.

Unitronics Industrial Automation berkecimpung dalam hal memproduksi dan menciptakan produk teknologi hightech untuk dikirim ke Utron.

Sedangkan Utron memiliki spesialis dalam merancang, menginstal, mengerjakan, merawat, memelihara dan membangun infrastruktur tempat parkir secara lokal menggunakan beton dan baja via tenaga kerja lokal dari masing masing negara.  


Youtube : Teknologi Israel untuk parkir otomatis

Dean marchetto mengatakan :

Ini pengalaman pribadi saya. Saya memarkir mobil saya di garansi otomatis utron setiap malam. Saya menyukainya. Sahutnya.

Pada tahun 2019.

Sebanyak 1.800 tempat parkir berbasis Utron telah didirikan dan sebanyak lebih dari 700.000 ribu mobil telah diparkir.

Nama : Utron

Kantor pusat : Israel

Wilayah operasi : Internasional (Uni Eropa, Kanada, Meksiko, Amerika Serikat)

Kategori : Teknologi robot parking system

Alamat dan investasi : utron-parking.com


Youtube : Israel Utron

Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU

Related Post