Langsung ke konten utama

Apa perbedaan limit dan market instant di Indodax (2021)

Menjadi seorang trader atau investor cryptocurrency di Indodax. Kita tentu saja berhadapan dengan beberapa istilah baru seperti order type limit dan order type market instant.
 
Melakukan perdagangan trading di Indodax. Diketahui agak lebih simpel jika kita bandingkan dengan Forex yang dimana memiliki banyak istilah rumit.
 
Tentu saja, tetap ada beberapa kendala jika kita berdagang di cryptocurrency seperti pertanyaan tentang apa itu perbedaan dari limit dan market instant.
 
Ini merupakan pertanyaan sering di tanyakan di academy Indodax..?
 
Simak pembahasan berikut ini ya.
 
Semoga bermanfaat

 
Apa itu limit dan market instant
 
Limit adalah sebuah tool untuk memproses beli atau jual aset cryptocurrency dengan harga yang dapat kita tentukan sendiri dikisaran berapa pengen dijual dan dibeli.
 
Mas Andi bertanya kepada Indodax.
 
Kenapa saya membeli dan menjual dengan pending order yang lama.
 
Jawab :
 
Hal tersebut karena andi menggunakan tool ‘limit’ untuk membeli dan menjual aset.
 
Dalam hitungan detik. Grafik pergerakan dan harga altcoin berubah rubah setiap saat. Jika andi memilih limit dengan harga terendah tetapi pada kenyataannya harga aset terus merangkak naik. Maka terjadilah pending order dalam waktu lama.
 
Hitungan bisa sehari, seminggu, sebulan atau bertahun tahun.  

 
Contoh :
 
Andi ingin membeli Bitcoin di harga Rp 900.000.000 juta.
 
Andi menekan tombol checklist limit dengan mengeksekusi pilihan diharga tersebut.
 
Tetapi harga bitcoin saat ini dikisaran Rp 1.000.000.000 miliar. Maka andi harus rela menunggu durasi pending dalam waktu lama. Hingga Bitcoin turun mencapai Rp 900.000.000 juta seperti yang andi inginkan. Jika harga pasar bitcoin telah berada dikisaran yang diinginkan andi. Maka eksekusi dilakukan secara otomatis.
 
Sedangkan market instant. Sesuai dengan namanya seperti mie instant. Sehingga segala sesuatu pemprosesan jual beli aset altcoin dilakukan serba instant secepat kilat.
 
Tetapi dengan syarat ada biaya fee yang harus dibayarkan sebesar 0,3%.
 
Sedangkan limit tak dikenakan biaya apapun juga.
 
Fee dibayarkan kepada para penambang (miner) untuk membiayai energi listrik, administrasi, pajak PPN, perawatan hardware komputer dan keperluaan lain sebagainya.
 
Oh ya, ada istilah lain dalam limit yaitu ‘maker’ dan ‘taker’.
 
Market maker memiliki biaya 0%
 
Sedangkan market taker memiliki biaya fee 0,3%.

 
Baca juga :

Keunggulan limit dan market instant
 
Nah, setelah kita mengetahui tentang informasi perbedaan limit dan market instant.
 
Ada beberapa keunggulan dan kerugian tersendiri.
 
Limit digunakan oleh para trader untuk meningkatkan nilai keuntungan dari hasil berdagang jual beli aset dengan meminimalkan biaya fee, mengurangi beban waktu dalam memonitor pergerakan harga. Sehingga trading dapat berjalan dengan efesien dan lebih baik dalam mengontrol kerugian loss untuk memaksimalkan profit.
 
Sedangkan market instant digunakan oleh banyak orang untuk mencairkan uang dalam waktu cepat sekian detik atau sedang kepepet karena butuh duit saat ini juga.

 
Terima kasih. Semoga bermanfaat ya. GBU

Related Post